PABELAN - Bersih Desa merupakan slametan atau upacara adat Jawa untuk memberikan sesaji kepada danyang desa. Sesaji berasal dari kewajiban setiap keluarga untuk menyumbangkan makanan. Bersih desa dilakukan oleh masyarakat dusun untuk membersihkan desa dari roh-roh jahat yang mengganggu.
Baca juga:
Dampingi Danrem,Dandim Resmikan RTLH Getasan
|
Dikatakan Serda Ismail Marzuki Babinsa Desa Giling Koramil 02/Pabelan saat bersama warga membersihkan Sendang(Sumber Air) di Dusun Gondanglegi Desa Giling Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang, Ritual Bersih Desa sendiri terdiri dari beberapa tahapan, diawali dengan kerja bakti membersihkan lingkungan yang dilakukan oleh seluruh warga desa baik membenahi jalan atau gang-gang, selokan, serta Sendang atau Sumber Air.
“Tujuan dari Bersih desa, sebagai upacara adat, memiliki makna spiritual di baliknya. Pertama-tama bersih desa bertujuan untuk mengungkapkan syukur kepada Tuhan atas hasil panen yang didapat. Selanjutnya, upacara bersih desa bertujuan untuk memohon perlindungan kepada danyang sebagai penjaga sebuah desa”pungkasnya.
Dikatakan oleh Kepala Dusun Gondanglegi Suroto(55) Tujuan bersih desa adalah untuk memohon berkat agar hasil panen berikutnya melimpah, seluruh warga diberi kesehatan dan menjadikan desa yang aman, tentram, gemah ripah loh jinawi.
“Bersih desa menjadi salah satu kegiatan yang kental akan budaya. Sebab didalamnya terdapat serangkaian kegiatan yang menjunjung tinggi nilai luhur dan adat istiadat, dan sekaligus memperkenalkan kepada generasi muda warisan budaya dari para leluhur”pesan nya.
Editor:Yudha27